eBook 9+ Media Pembelajaran Berbasis Visual Basic 6 (Muhammad Rofiul Alim)

Visual basic merupakan merupakan pemograman untuk membuat aplikasi yang dijalankan di windows dengan bahasa pemograman Basic. Basic sendiri berarti Begginer’s All purpose Symbolic Intruction Codes, selain memiliki bahasa Basic pada dasarnya pada vb6 ini sudah dilengkapi IDE yang berbasis visual. IDE merupakan singkatan dari Integrated Development Environment yang mana langsung terintegrasi langsung didalamnya. Visual basic memiliki berbagai versi, akan tetapi buku ini menawarkan pembahasan visual basic 6 yang lebih mudah dipelajari oleh orang awam dan pemula serta aplikasinya pun lebih populer di masyarakat. Visual basic ini merupakan program yang di tujukan untuk membuat berbagai aplikasi yang dijalankan pada operational system windows xp, 7, 8, 8.1. Perlu diketahui bahwa semua tutorial ini belum tentu berlaku pada visual basic 5, karena memiliki perbedaan di sebagian langkah dan fitur. Selanjutnya langkah dalam visual basic 6 tidak bisa dijalankan di visual basic.net karena sangat berbeda sekali antara kedua versi ini dan konsekuensinya tidak akan bisa dijalankan di visual basic.net. Penulis mempertimbangkan keadaan dilapangan bahwa mayoritas guru dan mahasiswa lebih mudah menangkap serta memahami visual basic 6 yang lebih mudah penerapannya dari pada versi baru yaitu visual basic.net.

Anda dapat mengunduh ebook melalui google drive melalui link berikut:

Related Posts:

eBook Membangun E-Learning Berbasis CMS Jcow (Muhammad Rofiul Alim)

Teknologi informasi dan komunikasi pada dewasa ini memasuki semua dimensi kehidupan masyarakat. Dengan adanya perkembangan teknologi informasi di tengah-tengah masyarakat, semua kalangan dapat dengan mudah mendapatkan sebuah informasi. Dalam suatu hal pastilah ada dua sisi yang berbeda dan berbeda juga menyikapinya. Positif dan negatifnya teknologi tergantung kepada kita sebagai penggunanya. Pemanfaatan terhadap teknologi secara positif dapat di implementasikan pada dunia pendidikan untuk memperbaiki mutu pendidikan. Sumber belajar dengan mudah di temukan oleh siswa dengan teknologi informasi dan kepraktisanlah serta kecanggihan yang menjadi nilai plusnya, tetapi tidak melupakan bobot dari materinya.
Teknologi mengarahkan manusia seakan-akan memeluk semua dimensi kehidupan, membuka wawasan cakrawala, serta membangun sebuah kreativitas untuk menciptakan inovasi. Pemanfaatan teknologi untuk dunia pendidikan sangatlah membantu dalam pembelajaran dikelas. Teknologi membuat siswa belajar lebih mandiri dan menambah rasa ingin tahu siswa terhadap pelajaran yang dikemas dengan menarik serta inovatif.
Visual basic merupakan salah satu dari teknologi informasi yang dapat digunakan secara maksimal dalam pendidikan. Pembuatan media dengan visual basic diharapkan mampu memenuhi inovasi dan variasi dalam pembelajaran di kelas. Pada dasarnya sudah banyak aplikasi yang diciptakan melalui program ini, akan tetapi yang bersifat pendidikan kurang diperhatikan. Aplikasi ini dipilih karena pada umumnya lebih dipahami oleh banyak kalangan termasuk guru dalam menjalankannya.

ebook dapat diunduh di link google drive berikut ini https://drive.google.com/file/d/0B-o8D45rVsw4cjdmTHdfdng5dnM/view?usp=sharing

Related Posts: